Posts

Showing posts from April, 2018

Kerja Di Ruang Tunggu Terminal 3 Soekarno Hatta

Image
Ketika kita mendengar kata terminal biasanya yang terpikir bagi generasi jaman old adalah tempat bus-bus berkumpul yang dipenuhi dengan para calo yang menawarkan tiket kesana kemari, bau keringat dan bau asap biasanya bercampur disana. Ruang tunggunya, adalah warung-warung sederhana yang menjual kopi instan, kacang, kerupuk dan semacamnya. Bukan cuma terminal bus, terminal bandara jaman dulu juga kondisinya tak jauh beda dengan deskripsi diatas. Iya, di Bandara itu namanya juga terminal bukan cuma tempat naik bus itu. Namun terminal bandara sekarang semakin berkembang. Apalagi terminal di bandara internasional seperti Bandara Soekarno Hatta. Di terminal 3, tempat saya menulis saat ini, terminal sudah seperti mal. Ruang tunggunya adalah restoran dan kafe mewah. Namun tentu saja ada juga ruang-ruang tunggu publik yang cukup nyaman dengan kursi malas, sofa hingga TV layar lebar. Nah. Kebetulan saat ini sambil menunggu pesawat saya ingin membuat sesuatu. Karena ruang tunggu ini tida